Tutorial

Tukar Pulsa ke Saldo LinkAja dan Nikmati Berbagai Fiturnya

Tukar Pulsa – Bagi Anda yang mungkin mengisi pulsa hanya untuk memperpanjang masa aktif kartu maka Anda perlu memanfaatkannya dengan lebih baik lagi. Pulsa yang Anda gunakan untuk memperpanjang masa aktif tersebut dapat diubah untuk memenuhi kebutuhan yang lain. Lantas bagaimana caranya? Convert atau tukar pulsa solusinya. Kini Anda bisa dengan mudah convert atau transfer pulsa ke saldo LinkAja ataupun ke e-wallet yang lain seperti OVO, ShopeePay, Dana dan yang lainya.

Dengan menukar pulsa menjadi saldo LinkAja, Anda dapat transfer GRATIS ke berbagai macam bank. LinkAja juga bisa dimanfaatkan untuk melakukan pembayaran di lebih dari 230 model transportasi, 700 pasar tradisional, 32 ribu partner donasi digital, serta di lebih dari 4 ribu e-commerce.

LinkAja merupakan aplikasi jasa pembayaran yang miliki PT Fintek Karya Nusantara (Finarya), yang merupakan anak usaha dari PT Telekomunikasi Selular Indonesia (Telkomsel). LinkAja ialah produk kerja sama Telkomsel dengan anak usaha BUMN lain seperti Bank Mandiri, BRI, BNI, BTN, Pertamina, Asuransi Jiwasraya dan juga DanaReksa.

Pengguna lama Telkomsel mungkin sudah tidak asing lagi dengan TCASH, aplikasi pembayaran milik Telkomsel yang mana fungsinya sama dengan dompet digital, tapi dengan peruntukan yang lebih terbatas. LinkAja bisa dikatakan sebagai pengganti TCASH. LinkAja telah beroperasi pada 21 Februari 2019, tapi aplikasinya sendiri baru diluncurkan 30 Juni 2019. Pengguna TCASH akan terkonversi ke LinkAja secara otomatis.

PT Dompet Karya Anak Bangsa dengan produk dompet digital GoPay juga ikut menanamkan sahamnya. Bergabungnya ke dua perusahaan tersebut kemudian memperkuat ekosistem digital LinkAja untuk mengupayakan jasa pembayaran yang mudah satu untuk semua.

Fitur LinkAja

LinkAja memiliki komitmen dalam mendukung inklusi keuangan untuk berbagai sektor di Indonesia. Hal tersebut diwujudkan melalui fitur-fitur pembayaran yang padat serta padu sehingga mampu memudahkan para penggunaannya:

Baca Juga:  Menghitung Rate Convert Pulsa: Mulai Dari yang Termurah Hingga Paling Tinggi

Berikut merupakan fitur-fitur unggulan LinkAja yang perlu Anda ketahui:

Pembayaran dengan kode QR

LinkAja mempunyai fitur pembayaran menggunakan scan QR code pada ribuan merchant yang telah bekerja sama. Anda perlu membuka aplikasi, mengakses menu Bayar, kemudian mengarahkan kamera untuk memindai kode QR.

Baca Juga: Cara Mengisi Token Listrik dari PLN Mobile, E-Commerce, dan Dompet Digital

Kirim dan terima uang

Anda dapat mengirim dan juga menerima uang melalui aplikasi LinkAja. Jika ingin melakukan pengiriman dana, Anda dapat mentransfer uang ke sesama pengguna LinkAja ataupun ke rekening bank. Sementara itu, untuk terima uang, selain menggunakan nomor HP terdaftar atau rekening bank, Anda juga dapat menunjukkan kode QR aplikasi LinkAja kepada teman yang akan melakukan transfer dana.

Pembelian dan pembayaran tagihan

LinkAja juga memungkinkan Anda dalam melakukan pembelian paket data, pulsa dan juga token listrik melalui aplikasi. Disamping itu, Anda juga dapat melunasi tagihan kebutuhan sehari-hari.

Pembayaran pajak dan retribusi

Melalui aplikasi LinkAja, Anda juga mengakses menu pembayaran pajak, misalnya pajak penghasilan, pajak bumi dan bangunan, pajak kendaraan, bea cukai, retribusi, dan yang lainnya. Fitur tersebut memudahkan Anda yang ingin menunaikan kewajiban perpajakannya. Tidak perlu lagi datang serta mengantre di instansi terkait, hanya cukup melalui beberapa kali klik dari aplikasi.

Itulah beberapa fitur LinkAja yang bisa Anda ketahui, selain itu masih banyak fitur dan keunggulan lain untuk Anda nikmati. Dengan demikian terbukanya semua bentuk pembayaran untuk keperluan bisnis atau jual beli apapun, Anda juga harus masuk ke dalam metode yang satu ini, yaitu pembayaran secara digital. Tidak hanya melalui dompet digital secara tetapi juga melalui pembayaran via pulsa seluler. Sebab saat ini pembayaran melalui pulsa sudah sangat mudah, cepat, dan nyaman.

Baca Juga:  Manfaatkan Kelebihan Pulsa Anda untuk Menjadi Saldo DANA dengan Mudah

Apalagi saat ini juga semakin mudah untuk melakukan tukar pulsa ke saldo dompet digital Anda seperti DANA, ShopeePay, OVO, GoPay, dan juga LinkAja. Tukar.co.id memudahkan dan menyederhanakan prosesnya tanpa keribetan serta tidak memerlukan konfirmasi apapun. Prosesnya juga sangat cepat hanya dalam beberapa detik saja serta menawarkan rate tinggi paling update setiap hari. Hubungi kami sekarang juga dan nikmati kemudahan transaksinya dengan proses otomatis 24 jam non stop!